Search

Pasar Swalayan di Tamansari Jakbar Terbakar, 9 Mobil Damkar Dikerahkan - detikNews

Jakarta -

Kebakaran terjadi di Hari-Hari Pasar Swalayan, Lokasari Square, yang terletak di Jalan Mangga Besar, Tamansari Jakarta Barat. Sekitar 9 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) diterjunkan ke lokasi.

"Betul terjadi kebakaran di Pasar Swalayan Hari-Hari di Lokasari Square," kata petugas call center Damkar Jakarta Barat, Tri Sujianto saat dihubungi, Senin (10/2/2020).

Tri mengatakan kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 23.50 WIB. Saat ini, 9 unit damkar dikerahkan dan sedang dalam proses pemadaman.

"Sudah proses pendinginan," ucap Tri.

Let's block ads! (Why?)

https://news.detik.com/berita/d-4892407/pasar-swalayan-di-tamansari-jakbar-terbakar-9-mobil-damkar-dikerahkan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pasar Swalayan di Tamansari Jakbar Terbakar, 9 Mobil Damkar Dikerahkan - detikNews"

Post a Comment

Powered by Blogger.