
SURYA.co.id | SIDOARJO - Antusiasme masyarakat Sidoarjo ternyata sangat tinggi terhadap program Grebeg Pasar yang digelar FIF Group di Pasar Larangan Sidoarjo.
Tiga hari program itu berjalan, Sejak Jumat (5/7/2019) hingga Minggu (7/7/2019), semua layanan dan promo langsung diserbu masyarakat.
"Transaksi terhitung banyak di semua layanan. Terutama program promo pembiayaan kendaraan bermotor tanpa uang muka," ujar seorang sales marketing di sela kesibukannya, Minggu (7/7/2019).
Di stand Grebek Pasar tersebut, FIFGroup membuka sejumlah layanan dengan promo dan diskon khusus oleh 4 Brand Services dari FIFGroup. Hanya berlaku selama acara berlangsung.
Diantaranya FIFASTRA layanan pembiayaan motor baru, SPEKTRA layanan pembiayaan perabot elektronik dan perabot rumah tangga, DANASTRA layanan pembiayaan multiguna, dan AMITRA layanan syariah untuk pembiayaan umroh dan porsi haji.
"Pembiayaan umroh, layanan multiguna, maupun pembiayaan elektronik juga banyak transaksi. Namun, paling tinggi angkanya, memang pada pembiayaan kendaraan," sambung sales marketing tersebut.
Dalam acara Grebeg Pasar ini, memang ada promo spesial untuk pembiayaan kendaraan. Cukup bayar Rp 49 ribu untuk administrasi, juga diskon sebesar Rp 500 ribu dan kesempatan meraih potongan sebanyak 3 kali cicilan.
Untuk yang mau buka usaha atau renovasi rumah, DANASTRA juga memberikan promo special berupa cashback voucher belanja Rp 100 Ribu untuk konsumen yang disetujui untuk pengambilan kredit multiguna.
Tak kalah menarik, AMITRA punya promo spesial berupa DP 0 khusus untuk pengajuan umroh dan juga porsi haji, DP 0 Rupiah untuk konsumen loyal dari AMITRA.
https://surabaya.tribunnews.com/2019/07/07/kredit-kendaraan-tanpa-dp-paling-diminati-di-fifgroup-grebeg-pasarBagikan Berita Ini
0 Response to "Kredit Kendaraan Tanpa DP Paling Diminati di FIFGroup Grebeg Pasar - Surya"
Post a Comment