Search

Lantai Sudah Sering Ambruk, Wabup Inhil Minta Pedagang Pasar Terapung Relokasi Sementara - Tribun Pekanbaru

tribunpekanbaru.com - Kondisi Pasar Terapung (Selodang Kelapa) Tembilahan yang kian memprihatinkan, menjadi perhatian serius Wakil Bupati Inhil, H Syamsuddin Uti.

Lantai pasar yang berdiri di atas tepian Sungai Indragiri ini, sudah beberapa kali runtuh sehingga sangat membahayakan para pedagang, khususnya yang berada di los ayam, ikan, dan daging.

Lubang yang menganga di lantai pasar bukan tidak mungkin sewaktu–waktu bisa runtuh kembali, sehingga membahayakan para pedagang.

Meski sudah beberapa kali ditinjau pihak berwenang, namun pasar yang memang sudah berusia cukup tua ini tidak kunjung diperbaiki.

Iwan, seorang pedagang ikan di Pasar Terapung, mengaku tidak punya pilihan dan terpaksa berjualan meskipun bahaya mengintai setiap saat. “Gimana lagi, tak ada tempat dan nyari tempat bukan lah gampang,” tuturnya Kamis (31/1) lalu.

Hal senada dikatakan Sani, meskipun harus berjualan di tepi lubang yang menganga besar dan bahaya yang mengintai setiap saat, dirinya mau tidak mau tetap berjualan demi kehidupan sehari–hari. “Ya beginilah Pak. Sudah berapa kali orang Pekanbaru datang melihat pasar ini, tapi tak juga di bangun–bangun,” ujar pria yang berjualan ayam potong ini.

Wakil Bupati (Wabup) Inhil, H Syamsuddin Uti berharap pedagang mau bekerjasama dan bersedia direlokasi ke tempat sementara yang nantinya akan dibangun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Inhil, melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag).

“Saya lihat tiang-tiangnya sudah pada jatuh, jadi harus relokasi secepatnya. Tapi nanti para pedagang akan kita panggil juga, diskusi sama-sama, maunya direlokasi ke mana. Semua harus dibicarakan dulu,” ujar Wabup saat melihat kondisi Pasar Terapung Tembilahan, Kamis (31/1).

Untuk mempercepat proses rehabilitasi pasar tersebut, Wabup menegaskan, dirinya akan mengunjungi Kementerian Perdagangan di Jakarta, dan berusaha mendapatkan bantuan untuk pembangunan kembali pasar tersebut.

“Saya dalam waktu dekat akan ke Kementerian Perdagangan membahas ini. Tapi yang paling penting, sekarang pedagang direlokasi dulu. Kebanyakan mereka saat ditanya tadi, ingin TPS di wilayah sini juga, seperti di dekat Pelabuhan Enok atau Jalan Yos Sudarso,” kata Wabup.

Sebelum meninjau lokasi runtuhnya lantai pasar, Wabup lebih dulu menggelar rapat terbatas bersama unsur terkait membahas relokasi para pedagang. Ini dikarenakan belum lama ini, beberapa los di pasar terapung yang berdiri di atas Sungai Indragiri itu, kembali runtuh untuk kesekian kalinya. Beruntung tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut. (odi)

Let's block ads! (Why?)

http://pekanbaru.tribunnews.com/2019/02/01/lantai-sudah-sering-ambruk-wabup-inhil-minta-pedagang-pasar-terapung-relokasi-sementara

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Lantai Sudah Sering Ambruk, Wabup Inhil Minta Pedagang Pasar Terapung Relokasi Sementara - Tribun Pekanbaru"

Post a Comment

Powered by Blogger.